Senin, 11 April 2016

Sudah Lama Belum Punya Keturunan? Ayo Lakukan Tips-Tips Sebagai Berikut, Insya Allah Akan Cepat Di Karunia Anak..




Memiliki buah hati adalah idaman setiap pasangan suami istri setelah mereka melewati satu proses yakni pernikahan. Anak bagaikan pelengkap dalam kehidupan kita di rumah tangga. Seperti ruangan tanpa perabotan jika kita belum memiliki anak.

Memang perkara yang satu ini bukanlah perkara yang akan berhasil dengan mudah jika sudah di lakukan ikhtiarnya. Memiliki seorang anak adalah anugerah dari Allah SWT bagi siapa yang Dia kehendaki.

Namun sebagai insan yang beriman, kita selalu diajarkan untuk selalu menerima apa saja (takdir) yang telah Allah SWT tetapkan pada diri kita. Kita harus ikhlas dan bersabar jika belum di berikan keturunan dan harus selalu bersyukur jika sudah ada si buah hati di tengah-tengah kita.

 
Pada kisah Nabi Zakariya di bawah ini, mungkin dapat meng-inspirasi kita terutama yang belum memiliki anak atau yang ingin berencana menambah anak tapi belum kunjung di karuniai agar nantinya ikhtiar yang kita lakukan senantiasa mendapat ridho dari Allah SWT. Berikut kisahnya :



Nabi Zakariya adalah seorang nabi yang sudah tua dan di berikan istri yang tua pula dan mandul. Beliau mengalami kegundahan, kegalauan, siapakah yang akan mewarisi keluarga beliau (keluarga Ya'kub) nantinya. Namun Beliau tidak pernah putus asa untuk senantiasa berdoa dan meminta kepada Dzat yang Maha pemberi karunia anak yakni Allah SWT dengan perasaan harap dan cemas.

"Menyebutkan penjelasan tentang rahmat Tuhanmu kepada hamba-Nya, Zakaria (2). Tatkala ia berdoa kepada Tuhannya dengan suara yang lembut (3). Ia berkata “Ya Tuhanku, sesungguhnya tulangku telah lemah dan kepalaku telah ditumbuhi uban, dan aku belum pernah kecewa dalam berdoa kepada Engkau, ya Tuhanku (4). Sesungguhnya aku khawatir terhadap kerabatku sepeninggalku, sedang istriku adalah seorang yang mandul, maka anugerahilah aku dari sisi Engkau seorang putera (5), yang akan mewarisi aku dan mewarisi keluarga Ya’qub; dan jadikanlah ia, ya Tuhanku, seorang yang diridhai.” (6) (QS. Maryam: 2 – 6).

Beliau sudah tua (tulang sudah lemah), istri beliau mandul, yang secara logika manusia, mustahil punya keturunan. Tapi bagi Allah lain. Dia Maha Kuasa untuk memberikan apa yang beliau harapkan. Allah mengabulkan doa Zakariya.

“Ingatlah kisah Zakaria, tatkala ia menyeru Tuhannya: “Ya Tuhanku janganlah Engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan Engkaulah Waris Yang Paling Baik. Maka Kami memperkenankan doanya, dan Kami anugerahkan kepada nya Yahya dan Aku perbaiki isterinya (sehingga dapat mengandung). Sesungguhnya mereka adalah orang-orang yang selalu bersegera dalam (mengerjakan) perbuatan-perbuatan yang baik dan mereka berdoa kepada Kami dengan penuh harap dan cemas. Mereka adalah orang-orang yang khusyu’ kepada Kami.” (QS. Al-Anbiya: 89 – 90).

Pada kisah dua ayat diatas kita dapat mengambil kesimpulan bahwa untuk mendapatkan keturunan kita harus memiliki keyakinan yang kuat bahwa Allah SWT maha berkehendak atas sesuatu. Nabi Zakariya AS yang sudah tua dan memiliki istri yang sudah tua pula dan mandul dapat di karunia Allah SWT seorang anak yang dinamai langsung oleh Allah SWT dengan nama Yahya yang juga menjadi seorang nabi.

Hal selanjutnya yang kita dapat lakukan untuk mendapat keturunan adalah dengan senantiasa ber-istigfar. Memohon ampunan kepada Allah SWT atas segala kesalahan dan dosa yang telah kita perbuat. Dengan senantiasa beristigfar, Insya Allah, Allah SWT akan memberikan karunia anak yang telah kita damba dan idam-idamkan. Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam ayatNya yang mulia :

فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّارًا* يُرْسِلِ السَّمَاء عَلَيْكُم مِّدْرَارًا* وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَل لَّكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَل لَّكُمْ أَنْهَارًا

“… Istighfarlah kepada Rabb-mu karena sesungguhnya Dia Maha Pengampun. Niscaya Dia mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, memperbanyak harta dan anak-anakmu, dan menciptakan kebun-kebun dan sungai-sungai untukmu.” (QS. Nuh: 10-12).

Selain dari bersungguh-sungguh meminta kepada Allah SWT dan me-lazimkan Istighfar, pertanyaannya adalah, adakah doa khusus yang Nabi SAW syariatkan untuk kita dapat segara menimang keturunan kita? Para ulama ahlus sunnah berpendapat bahwa jawabannya adalah tidak ada. Tidak ada doa khusus yang diajarkan Nabi SAW agar kita segera memiliki keturunan. Tapi jika kita ingin berdoa seperti doa diatas atau berdoa sendiri agar segera di karunia anak yang sholeh serta sholihah tidak mengapa dengan bahasa yang kita mengerti. Wa'allahu 'Alam.


Sudah Lama Belum Punya Keturunan? Ayo Lakukan Tips-Tips Sebagai Berikut, Insya Allah Akan Cepat Di Karunia Anak.. Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Zuhafs

0 komentar:

Posting Komentar